17 Karakteristik Benua Asia

17 Karakteristik Benua Asia – Apa yang kamu ketahui tentang benua asia?Benua Asia ialah salah satu dari benua yang terdapat didunia dan memiliki banyak negara – negaranya, baik itu negara maju ataupun negara yang sedang berkembang.

Benua Asia juga merupakan benua yang begitu penting, sebab benua tersebut sebagai keberadaan dari begitu banyak negara yang sangat berperan penting didunia internasional.

Benua Asia memiliki banyak sekali negara yang latar belakangnya berbeda – beda misalnya Melayu, Oriental, Timur Tengah dll.

Benua Asia juga dinyatakan sebagai benua yang begitu besar bahkan paling besar dari semua benua.

Benua Asia memiliki begitu banyak sekali negara – negara yang memiliki wilayah kelautan yang cukup luas.

Benua Asia memiliki begitu banyak keistimewaan yang bisa dijadikan sebagai ciri khas dari benuanya. Termasuk tentang karakteristik benua Asia ini, yang akan kita ulas didalam artikel ini.

Batas Wilayah Benua Asia

17 Karakteristik Benua Asia
17 Karakteristik Benua Asia

Berikut merupakan batas wilayah benua Asia di sebelah utara, timur, barat, dan selatan, baik batas daratan maupun batas lautan.

  • Sebelah utara : Dai wilayah Samudera Arktik
  • Sebelah timur : Pada wilayah Samudera Pasifik, dan juga Selat Bering
  • Sebelah barat : Pada wilayah Laut Tengah, kemudian Laut Merah, Benua Eropa, dan jga Benua Afrika
  • Sebelah selatan : Sampai di wilayah Samudera Hindia dan Benua Australia

Kawasan Benua Asia

Secara umum, kawasan di benua Asia dibedakan menjadi 5 kawasan, yakni Asia Barat, Asia Tengah, Asia Selatan, Asia Timur, dan Asia Tenggara.

  • Asia Barat
  • Asia Tengah
  • Asia Selatan
  • Asia Timur
  • Asia Tenggara
  • Negara Transkontinental Eropa-Asia

17 Karakteristik Benua Asia

17 Karakteristik Benua Asia
17 Karakteristik Benua Asia

Berikut ini merupakan karakteristik benua asia yang telah di kenal sebagai benua yang paling besar atau yang paling luas di antara yang lainnya, benua ini juga ada beberapa ciri – ciri dari benua asia dan terdapat keunikannya dari benua asia tersebut yaitu dibawah ini :

Merupakan Benua Yang Terluas Di Dunia

17 Karakteristik Benua Asia
17 Karakteristik Benua Asia

Benua yang terluas didunia ini merupakan fakta, dan paling terkenal di benua asia ialah merupakan benua yang paling luas di dunia benua asia ini juga memiliki luas sampai berkali – kali lipat dengan benua yang lainnya.

Luas benua asia ini kira – kira sekitar 43.149.671 km persegi luas yang demikian ini merupakan luas yang dapat meliputi seperempatnya dari luas daratan di muka bumi tersebut, sampai dapat empat dari setengah kali lipat luas benua Eropa tersebut.

Dengan luas benua asia ini dibagi – bagi menjadi beberapa wilayah maupun rayon, contohnya Asia Tenggara, wilayah Asia Timur, Asia Barat, dan lain – lainnya.

Dengan benua yang luas ini banyak sekali negara – negara yang ada di benua asia ini, kebanyakan negara yang ada di benua asia ini ialah merupakan dari negara – negara yang berkembang.

Namun ada juga beberapa negara yang merupakan negara maju, contohnya Singapura, Tiongkok, Jepang, dan lain sebagainya.

Benua Yang Mempunyai Penduduk Paling Banyak

17 Karakteristik Benua Asia
17 Karakteristik Benua Asia

Benua ini mempuyai penduduk yang paling banyak selain itu merupakan benua yang mimiliki luas yang paling besar di bandingkan dengan negara yang lainnya.

Namun penduduk benua asia ini sekitar 4, 436 milyar pada jumlah penduduk benua asia dibandingkan dengan ukuran benua asia yang besar.

Hal ini menjadikan hal yang sangat masuk akal dengan penduduk yang banyak dari sumber daya manusia yang di miliki oleh negara – negara benua asia tersebut mempunyai kualitas yang dengan demikian rupa sampai dapat memanfaatkan sumber daya alamnya dengan cara yang sangat bijak.

Mempunyai Pertumbuhan Penduduk Yang Paling Tinggi Di Era Modern

Benua ini yang mempunyai jumlah penduduk yang lebih tinggi mungkin dengan hal yang seperti ini ialah merupakan hal yang wajar untuk mengingatkan bahwa benua asia tersebut mempunyai banyak negara sampai penduduknya juga banyak apabila di bandingkan dengan benua yang lainnya.

Namun yang dapat membuat uniknya yaitu benua asia ini memiliki negara – negara yang pertumbuhan pada penduduknya sangat tinggi ada beberapa negara yang dimaksud ialah Tiongkok, China, dan India.

Selain dari ketiga negara tersebut masih banyak lagi negara – negara yang memiliki tingkat pertumbuhan pada penduduknya tinggi, dengan mengingat bahwa benua asia ini banyak memiliki negara yang sangat berkembang.

Pada pertumbuhan penduduk benua asia yang tinggi ini pastinya akan menjadi masalah apabila terlalu banyak dan sampai tidak terkendali, maka dari itu negara – negara di benua asia tersebut banyak yang melakukan program – program untuk mengendalikan pertumbuhan pada penduduknya, termasuk indonesia yang mengadakan program keluarga berencana (KB).

Merupakan Benua Yang Mempunyai Banyak Sejarah

Pada benua asia ini merupakan benua yang mempunyai banyak nilai – nilai sejarah yang dapat di tunjang dengan peninggalan – peninggalannya, ada beberapa peninggalan dari sejarah yang ada di benua asia tersebut yang merupakan peninggalan dari peradaban yang agung dan juga sangat kental dengan kehidupan pada manusia.

Peninggalan dari sejarah tersebut telah tersebar di seluruh penjuru benua, bahkan sampai di setiap negara pastinya memiliki cerita sejarah dan juga peninggalannya masing – masing.

Ada beberapa peninggalan dari sejarah yang terletak di benua asia tersebut antara lain yaitu tembok besar yang ada diChina, Candi Borobudur, dan juga Ka’bah.

Candi Borobudur ialah merupakan peninggalan dari zaman Budha yang berada di Pulau Jawa, indonesia.

Dan Candi Borobudur dibangun pada zaman dahulu dan menjadi suatu bukti bahwa peradaban Budha pernah ada di indonesia.

Candi Borobudur ini juga merupakan candi yang sangat megah yang berdiri di atas tanah luas dan ukurannya sangatlah besar.

Candi Borobudur ini selain menjadi peninggalan dari sejarah yang harus kita rawat, sampai sekarang ini candi borobudur berfungsi sebagai tempat ibadah dan juga sering di gunakan untuk tempat beribadah saat perayaan waisak sedang berlangsung.

Selain dari candi borobudur, di daerah yang berada di sekitarnya ada banyak juga terdapat candi yang lainnya, namun lebih banyak di temukan yaitu candi bagi agama hindhu.

Sebagai contoh candi prambanan, sama dengan candi borobudur yang merupakan salah satu dari keajaiban di dunia, sampai saat ini candi prambanan pun masih sering di fungsikan sebagai tempat beribadah.

Baca Juga : Contoh Susunan Acara

Pada tembok besar china ini juga merupakan salah satu dari peninggalan sejarah yang berada di benua asia, tepatnya berada di negara china maupun tiongkok.

Tembok Besar China ini juga merupakan salah satu keajaiban didunia karena bentuknya yang besar, dan sangat menakjubkan sampai masuk ke dalam keajaiban dunia.

Dan Ka’bah juga merupakan bangunan dari peninggalan sejarah yang menjadi bangunan yang sangat penting bagi semua umat muslim yang ada di dunia.

Ka’bah ini juga merupakan saksi dari sejarah zaman Nabi Ibrahim dan juga anaknya Nabi Ismail, sampai saat ini ka’bah menjadi tempat yang sangat penting dan juga banyak di kunjungi oleh umat islam disetiap tahunnya, yaitu untuk menunaikan ibadah haji dan juga umroh.

Selain dari tiga peninggalan tersebut masih banyak lagi peninggalan dari sejarah yang ada di benua Asia ini.

Merupakan Benua Yang Sering Terjadi Gempa Bumi

Namun benua asia ini juga memiliki ciri khas yang lainnya, yaitu merupakan benua yang sering mengalami gempa Bumi.

Gempa Bumi ini sering terjadi di benua asia ini terjadi dengan merata di berbagai titik yang ada di benua asia, namun ada juga negara di benua asia termasuk negara yang sering terjadi gempa di dunia.

Negara tersebut yaitu jepang, jepang ialah merupakan suatu negara yang sering sekali gempa, sampai tsunami, karena ada bencana tersebut sering datang, makanya orang – orang jepang terkenal cerdas karena dapat membangun yang anti dengan gempa, sampai mereka tidak ketakutan lagi terhadap gempa yang akan menimpa negara mereka lagi.

Di indonesia juga terdapat banyak jenis – jenis gempa bumi, baik itu gempa bumi tektonik maupun gempa bumi vulkanik.

Gempa bumi tektonik sering terjadi karena ada lempengan yang ada di dalam bumi tersebut.

Sementara gempa bumi vulkanik itu sering kali terjadi karena banyaknya gunung api yang ada di benua asia sampai dapat menimbulkan gempa, pada wilayah benua asia tersebut yang berada di wilayah yang memiliki lempeng tektonik.

Benua Yang Penduduknya Memiliki Sopan Santun Yang Tinggi

Namun pada benua asia ini ialah merupakan benua yang sangat dikenal karena memiliki penduduk yang sangat ramah, selain dari ramah penduduknya juga mempunyai sopan santun dan juga memiliki suatu penghargaan yang sangat tinggi terhadap tamunya.

Pada budaya ketimuran yang dianut oleh masyarakat asia ialah merupakan budaya yang dapat mengajarkan kelembutan dan juga kepedulian terhadap sesamanya.

Maka dari itu ada banyak penghargaan yang telah diberikan kepada orang lain dari penduduk asia tersebut.

Termasuk terhadap para turis yang sedang berlibur di wilayah benua asia ini mungkin dengan hal ini memiliki banyak wisatawan yang dari benua lainnya dan sangat senang apabila dapat mengunjungi benua asia tersebut.

Contohnya yaitu seperti indonesia, ada banyak lagi tempat – tempat di indonesia yang dapat menjadikan tujuan turis dari manca negaranya, namun apabila kita cermati ada banyak wisatawan yang asing itu menetap di indonesia dalam waktu yang sangatlah lama.

Hal yang seperti ini dapat di tunjang oleh sifat warga indonesia yang sangat menerima penduduk asing yang datang ke indonesia.

Penduduk indonesia tidak hanya ramah kepada wisatawannya, akan tetapai juga berlaku sopan kepada penduduk asing yang telah berkunjung ke indonesia selama wisatawan tersebut dapat berlaku dengan baik selama di indonesia.

Namun apabila ada penduduk asing yang melakukan perbuatan yang tidak baik, maka akan diberikan hukuman sesuai yang berlaku di daerah tersebut, apabila harus ditahan maka penduduk asing tersebut juga akan ditahan.

Namun di indonesia sendiri sudah banyak penduduk negara asing yang diberikan hukuman mati karena mereka telah melanggar hukum yang ada di wilayah indonesia.

Benua Yang Sepertiganya Berupa Pegunungan

Menurut dari kondisi geografis asia tersebut benua asia ini merupakan benua yang mempunyai wilayah yang berupa pegunungan.

Dari pengunungan yang berada di wilayah benua asia tersebut dapat meliputi sepertiganya dari total wilayah benua asia.

Pegunungan tersebut terhampar di benua asia dan artinya itu jumlahnya banyak, selain pegunungan, wilayah benua asia ini juga banyak di hampari gunung – gunung api yang sering mengalami erupsi.

Maka dari itu karena banyaknya gunung – gunung api yang sering mengalami erupsi maka benua asia ini jadi sering mengalami gempa vulkanik.

Namun selain benua asia ini juga merupakan wilayah yang berada di sekitaran lempeng – lempeng tektonik saat bertumbukan maka dapat menghasilkan patahan, lipatan, maupun pegunungan dengan gempa tektonik tersebut jadi sering terjadi di wilayah benua asia.

Benua Paling Tinggi Di Dunia

Benua ini merupakan benua yang paling tertinggi di dunia adapun fakta yang sangat unik dari benua asia tersebut, mengapa demikian ? apa karena benua asia ini berada di wilayah lebih tinggi ?

Padahal benua asia ini secara geografis memiliki kontur wilayah yang tidak rata, yang mana ada banyak pegunungan dan juga banyak jurang di wilayah asia tersebut.

Benua asia ini menjadi benua yang paling tinggi di dunia karena di benua asia ini terdapat gunung maupun puncak yang paling tinggi di dunia.

Gunung maupun puncak yang tertinggi di dunia ini ialah Pegunungan Himalaya puncaknya Everest.

Puncak yang ada di gunung ini tingginya sekitar 8.848 m dengan puncaknya yang tinggi, gunung Everest ini juga di liputi dengan salju yang sangat tebal dan dalam jumlah yang banyak.

Mengenai dengan informasi dari pendakian puncak Everest ini belum banyak orang yang berhasil naik sampai puncaknya, bahkan pendaki sempat terhalang di dunia sekalipun.

Namun sejarah tersebut mencatat ada beberapa pendaki yang dapat naik sampai ke puncaknya dan nama – nama dari pendakinya tersebut dikenal dan juga dikenang dengan dunia sebagai pendaki yang sangat hebat.

Selain dari gunung Everest ini masih banyak lagi gunung – gunung yang lainnya yang juga merupakan gunung yang tertinggi di wilayahnya dan tingginya juga tidak kalah dengan pegunungan yang telah dibahas diatas tadi yaitu himalaya.

Benua Yang Mempunyai Dataran Tertinggi Di Dunia

Selain benua asia ini terkenal dengan pegunungannya dan juga terkenal bahwasannya benua ini merupakan benua yang mempunyai banyak dataran yang tinggi.

Namun dataran yang paling tinggi di dunia, dataran yang tertinggi di dunia ialah dataran tinggi tibet yang berada di Mongolia.

Selain dataran tersebut tinggi atau dikenal dengan tibet yang ada di benua asia tersebut juga terdapat dataran tinggi yang lainnya seperti Dataran tinggi Assam yang berada di India, dataran Tinggi Delau, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Di indonesia ini juga terdapat beberapa dataran yang tinggi contohnya seperti dataran tinggi yang ada di dago dan juga dataran tinggi yang ada di dieng. Selain dari wilayah bandung ada juga dari Bogor, dari Puncak, dan termasuk dataran tinggi.

Mempunyai Dataran Rendah Yang Luas

Selain ada banyak dataran tinggi benua asia ternyata juga memiliki banyak dataran yang rendah dan dapat menghiasi permukaannya, ada beberapa dataran yang rendah tersebut merupakan dataran rendah yang sangat luas.

Ada beberapa dataran rendah yang ada di benua asia antara lain yaitu dataran rendah turan, dataran rendah turkistan barat, dan dataran rendah siberia, dataran – dataran rendah tersebut juga merupakan dataran yang rendah dan terkenal didunia.

Benua Yang Menjadi Tempat Bertemunya Tiga Jalur Pegunungan Besar

Benua asia ini merupakan salah satu dari benua yang ada didunia dan kaya akan pegunungan, jumlah pegunungan yang ada di benua asia ini sangat banyak sehingga terdapat pertemuan – pertemua diantara pegunungan – pengunungan tersebut ialah hal yang sangat wajar.

Namun benua asia ini merupakan benua yang mempunyai satu wilayah yang mana wilayah tersebut merupakan suatu tempat bertemunya untuk beberapa jalur besar bagi pegunungan.

Pada jalur pegunungan yang saling bertemu ini jumlahnya ada tiga yaitu pegunungan muda sirkum mediterania, pegunungan muda sirkum pasifik, dan juga pegunungan australia.

Dari jalur yang ketiga ini merupakan pegunungan yang sangat besar itu bermuara di satu tempat yaitu di benua asia, yakni di laut dan juga dari kepulauan banda yang terletak di negara kita yaitu indonesia.

Pada daerah – daerah yang telah dilalui dari tiga jalur pegunungan muda yang ada di dunia tersebut, apabila dilihat dari segi geologis maka daerah ini termasuk daerah yang labil dan juga sangat rawan terjadinya gempa.

Benua Yang Memiliki Banyak Gurun Pasir

Kita sering mendengar kata gurun pasir apabila pertama yang ada di benak pikiran kita ialah merupakan hamparan tanah yang sangat luas dan penuh dengan pasir, wilayah ini sangat panas dan tidak ada pepohonan dan bangunan apapun.

Biasanya apabila kita membicarakan tentang gurun pasir maka yang terlintas di pikiran kita ialah benua afrika memang pada benua afrika tersebut terkenal karena gurun pasirnya, mungkin karena adanya gurun pasir yang terluas di dunia yaitu gurun sahara, gurun sahara ada di wilayah benua afrika.

Ternyata benua asia juga mempunyai banyak gurun pasir, namun juga terkenal di dunia.

Setelah gurun pasir Sahara, gurun pasir yang terbesar di dunia selanjutnya ialah gurun gobi yang berada di wilayah mongolia dan juga china.

Namun selain gurun pasir gobi, ada beberapa gurun pasir lainya yang ada di asia yaitu Gurun Pasir Gurun pasir Arabia, Thai di India, dan gurun pasir Turkistan.

Semuanya ini yaitu termasuk gurun pasir yang sangat luas di gurun gobi yang berada diwilayah mongolia china.

Mempunyai Penduduk Yang Ber Ras Mongoloid

Benua Asia ini merupakan benua yang memilki bermacam – macam suku bangsa, namun indonesia yang merupakan salah satu dari bagian asia pun juga memiliki banyak sekali suku bangsa dengan berbagai macam karakter dan juga adat istiadatnya.

Selain dari suku ada juga yang mengelompokkannya menjadi suatu penduduk yang mengenai ciri – ciri fisiknya, yaitu ras, ras pada penduduk benua asia ialah merupakan ras mongoloid.

Pada ras mongoloid ini merupakan ras yang mana orang- orangnya tersebut memiliki kulit yang tidak berkulit hitam namun ada juga yang kulitnya tidak terlalu putih.

Dari penduduk asia ini ada juga yang berkulit sedang, dan memilki rambut yang warnanya hitam, memang ada juga perbedaannya dari ciri fisik antara beberapa wilayah asia.

Contohnya seperti di wilayah Timur Tengah dan biasanya orang – orang tersebut badannya tinggi besar, dan berkulit putih sedang, dan rambutya berwarna hitam.

Sementara itu untuk orang – orang yang ada di asia timur contohnya seperti Tiongkok, dan juga Jepang maka dari itu kita akan menemukan orang – orang yang lebih pendek, dan kulitnya putih orriental, rambutnya pun berwarna hitam dan kulit putih.

Sementara untuk orang – orang yang ada di asia tenggara biasanya memiliki perawakan yang sedang, dan rambutnya berwarna hitam, serta kulitnya berwarna coklat sawo maupun sawo matang.

Selebihya masih ada banyak lagi perbedaan dari dengan wilayah asia yang lainnya, namun apabila kita menyatukan orang – orang dari berbagai benua dalam satu tempat maka kita tidak akan kesulitan untuk menemukan yang mana orang asia, karena orang asia tersebut memang memilki ciri yang sangat khas dan mudah untuk di kenali.

Benua Yang Tergabung Dengan Benua Eropa Melewati Darat Disebut Benua Eurasia

Dengan ciri ini kita dapat mengenalinya dengan ciri – ciri yang sangat unik dan di miliki oleh benua asia tersebut amun ada juga mengenalinya dengan benua yang lainnya yaitu benua eropa.

Namun benua asia dengan benua eropa ini telah terhubung maupun tergabung pada wilayah daratannya, dan pada pertemuan kedua benua tersebut di kenal sebagai nama Eurasia.

Pada wilayah eurasia merupakan wilayah dan perbatasan di antara keduanya, maka benua ini memilki karakteristik campuran yang berasal dari kedua benua yang ada di dekatnya, baik itu dari adat istiadat, kebudayaan, dan yang lain – lainnya.

Namun wilayah eurasia tersebut merupakan suatu wilayah yang sangat tertarik dan juga merupakan wilayah yang sangat unik, mengapa harus ada wilayah ini ? karena memang untuk suatu daratan, harus tersambung antara yang satu dengan yang lainnya itu hal yang sangatlah wajar.

Demikianlah yang dapat edmodo.id sampaikan mengenai 17 Karakteristik Benua Asia, semoga bermanfaat.

Baca Juga :